Keseruan Makan Malam di Sate Khas Senayan
Para bachelor dan alumni kembali diajak berkumpul di Sate Khas Senayan, Grand Indonesia
Serunya rooftop party di Por Que No ternyata belum menjadi akhir dari rangkaian acara Cleo Bachelor 2016. Kamis, 29 September, Para bachelor dan alumni kembali diajak berkumpul di Sate Khas Senayan, Cabang Grand Indonesia.
Makan malam di Sate Khas Senayan pada hari itu dihadiri oleh para CLEO Bachelor 2016 Ario Astungkoro , Satrio Ramadhan, Jaz, Zendhy Zaen, Han Chandra, Kharis Aditya, dan David Schaap juga para alumni Christian Armantyo (2013), Randy Tanaya (2013), Edo Huang (2015), Harry Anggie (2015), dan Ryan Ernest (2015). Tidak perlu berlama-lama bagi para bachelor untuk bisa menyatu dan mengobrol satu sama lain.
Teks: Raina Monica
Foto: Dok. pribadi